James Corden tidak lagi melanjutkan The Late Late Show yang sudah berjalan selama 8 tahun. Ia menyebut keputusan itu diambil tanpa kendala.
Hal ini disampaikan James Corden pada Januari 2023. Ia menyampaikan suasana bekerja dengan tim dari program tersebut sebenarnya sangat menyenangkan.
Namun, James Corden tidak mau berpuas diri dengan The Late Late Show. Ia siap untuk tantangan lainnya.
"Dengar, tidak mudah untuk pergi dari sesuatu yang sudah begitu dekat, maksud saya, saya tak akan pernah bekerja di lingkungan yang lebih baik dari yang saya jalani saat ini," kata James Corden merujuk The Late Late Show.
"Tidak ada hubungannya dengan meninggalkan acara ini karena tidak menyukainya. Saya mencintai acara ini." tegasnya, dikutip dari ET yang dikutip pada Sabtu (29/4/2023).
"Namun kenyataannya, ini justru jadi keputusan yang mudah karena saya selalu tahu ada sebuah petualangan dan saya tak pernah menganggap ini sebagai tujuan akhir," lanjutnya.
James Corden adalah presenter keempat yang membawakan The Late Late Show. Ia juga adalah presenter terakhir program itu.
Adele adalah bintang tamu terakhir dari Carpool Karaoke James Corden. Sang penyanyi mengejutkan James Corden dengan tiba-tiba hadir menyambangi rumahnya di Los Angeles.
Adele membangunkan host tersebut dengan memainkan simbal. Ia kemudian menawarkan diri untuk mengantarkan James Corden ke lokasi kerjanya.
Di perjalanan, mereka saling bertukar cerita. James Corden juga menceritakan mengenai banyak hal selama menjadi presenter The Late Late Show.
Menurutnya tidak mudah mengajak artis untuk menjadi bintang tamu di Carpool Karaoke. James Corden pun menyebut Mariah Carey sebagai bintang tamu yang paling berkesan untuknya dan Stevie Wonder sebagai yang paling mengejutkan.
Simak Video "BLACKPINK Akan Jadi Tamu 'Carpool Karaoke' James Corden"
[Gambas:Video 20detik]
(dar/wes)
James Corden: Cabut dari The Late Late Show Keputusan Mudah - detikHot
Baca Lagi artikel selanjutnya Disini
Tidak ada komentar:
Posting Komentar