JAKARTA, KOMPAS.com - Komika Kiky Saputri menanggapi para Blink (fans BLACKPINK) Indonesia yang marah karena Jennie disebut malas oleh presenter Boy William.
Kiky memang tak ikut menyatakan kata-kata malas, namun ucapan itu ada di dalam podcast di kanal YouTube-nya saat mengobrol dengan Boy William.
Di sisi lain, Kiky Saputri memberi testimoni bahwa Jennie terlihat capek kala manggung di Stadion Utama GBK tanggal 11 Maret 2023.
Kiky heran karena fans tidak terima dengan fakta yang ada.
Baca juga: Akun Instagram Boy William Hilang Usai Sebut Jennie BLACKPINK Malas
"Ga terima dibilang idolanya perform kayak orang cape. Gaboleh ada orang lain yang bercanda / beropini buat idolanya. (Meskipun itu kenyataan)," lanjutnya.
Menurut Kiky, ia menonton konser dengan membeli tiket dan menyampaikan pendapat dengan guyonan.
"Kita nonton, kita bayar, kita beropini. Itupun dengan candaan bukan hinaan. Tapi gaboleh woy wkwkwk. Harus ngertiin kalo idolanya cape, konser sana sini. Lah? Konsekuensi perfomance ya begitu. Dibayar profesional, harus tampil profesional juga," tutur Kiky Saputri.
Kiky Saputri menganggap bahwa opini penonton tidak bisa dipaksakan agar sama. Ada yang menganggap penampilan Jennie bagus, ada yang menganggap tidak.
Baca juga: Ucapan Lengkap Boy William dengan Kiky Saputri yang Berujung Sebut Jennie BLACKPINK Malas
Kiky juga menerap itu kepada dirinya. Menurut dia orang bebas berpendapat soal lawakannya.
"Sebagian orang bilang gue lucu, kalo sebagian lagi engga. Trus gue harus marah dan ngereog kayak kalian?? Ya enggalaaah.. Santuyyy ajaaaaa," lanjut Kiky.
Dia juga menanggapi kontennya yang viral di kalangan Blink luar negeri.
Menurut Kiky, kontennya viral karena aksi sejumlah penggemar BLACKPINK yang memotong videonya dan menerjemahkan percakapannya dalam bahasa Inggris.
Dia yakin tidak mungkin warganet luar negeri sengaja menonton video di kanal YouTube Kiky Saputri Official soal BLACKPINK ini.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Kiky Saputri Tanggapi Blink Indonesia yang Marah karena Jennie BLACKPINK Disebut Malas - Kompas.com - KOMPAS.com
Baca Lagi artikel selanjutnya Disini
Tidak ada komentar:
Posting Komentar